Selasa, 27 Oktober 2020 Wakil Bupati Talaud Moktar Arunde Parapaga, menghadiri upacara pemakaman serta memimpin secara langsung penghormatan terakhir atas meninggalnya Almarhum Jim R. Magenda, S.IK yang merupakan ASN/ Kepala seksie pada Dinas Perumahan dan Pemukiman Kab. Kepl. Talaud. Dalam kesempatan itu pula Wakil Bupati menyerahkan santunan duka dan surat kematian kepada keluarga almarhum serta menyampaikan terima kasih atas semua jasa dan pengabdian almarhum bagi bangsa dan negara terlebih khusus bagi Kabupaten Kepulauan Talaud selama kurang lebih 47 tahun.
Upacara pemakaman yang bertempat di desa Mala Kecamatan Melonguane itu turut dihadiri oleh Wakil Ketua TP-PKK Ny. Martji Parapaga Leong, M.Kes, Anggota DPRD (R. Mahole, SH.MH) Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra (Daud Malensang, S.Sos) Pejabat Tinggi Pratama, pejabat eselon, III, IV, ASN, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, para pelayat duka.
Protokol dan Komunikasi Pimpinan Talaud